Postingan

HUT PTGMI lebih berkarya di Indonesia

 HUT PTGMI lebih berkarya di Indonesia Persatuan Terapis Gigi dan Mulut Indonesia (PTGMI) yang sebelumya bernama Persatuan Perawat Gigi Indonesia (PPGI), kini menginjak usia 24 tahun.  Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 24 dilaksanakan  13 September 2020 dengan  tema “PTGMI Berbakti Untuk Negeri”. Terapis gigi dan mulut diharapkan lebih berkarya dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 24 untuk terus memperkuat komitmennya dalam memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada masyarakat guna meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut masyarakat sehingga dapat mendukung tujuan pembangunan kesehatan yaitu tercapainya derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Sebagai anggota profesi Persatuan Terapis Gigi dan Mulut (PTGMI) mampu berperan aktif dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19, melindungi diri, melindungi pasien, melindungi keluarga dan melindungi masyarakat kita. Berbagai upaya dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 24 Persatuan Terapis Gigi dan Mulut Indonesia
  Wisuda dan angkat sumpah AKG Puskesad secara Daring   Akademi Kesehatan Gigi Pusat Kesehatan Angkatan Darat (AKG Puskesad) menggelar sumpah profesi 42 orang ( dilaksanakan 2 September 2020 di Gedung Pendukung Mess Perwira Denma Mabesad lantai 3. Prosesi sumpah profesi dilakukan juga secara Daring menggunakan google meet dan ditampilkan secara langsung di akun youtube AKG Puskesad.  Angkat sumpah profesi lulusan tahun 2020 dilakukan oleh Ibu Dekda Sulistyowati , selaku Ketua DPD PTGMI Provinsi DKI Jakarta. Saksi dari rohaniawan H. Jandan Zaeni Dahlan (Islam) dan Nanang Dwi Jaryanto (Kristen Protestan). Perwakilan peserta angkat sumpah profesi Inka Devi Oktari (Islam) dan Ruma Rusanti (Kristen Protestan) dengan saksi Direktur AKG Bayi Prabowo Setyawati.